Taman Kupu-Kupu Gita Persada Lampung Lumayan Lah..Buat Nyantai

Taman Kupu-Kupu Gita Persada Lampung


wisatakulampung.com | Bagi para pecinta keindahan alam ,wajib berkunjung ke tempat yang satu ini. yang menyajikan suasana alam yang sangat sejuk nan indah yakni Wisata Taman Kupu-kupu Gita Persada.



Wisata Taman Kupu-kupu Gita Persada merupakan salah satu tempat yang recomended banget untuk di kunjungi.Suasananya itu loh...uuuh banget deh adem  gitu...wkwk.suasana yang sangat sejuk dan asri tentu sangat menarik minat wisatawan untuk datang ke wisata Taman Kupu-kupu Gita Persada ini.

Taman Kupu-kupu Gita Persada didirikan pada tahun 1997 oleh seorang ahli biologi Universitas Lampung Dr Herawati Soekardi. Beliau mampu merubah lahan kritis menjadi taman edukasi yang membudidayakan kupu-kupu dengan pepohonan yang rindang dan hijau sesuai namanya Taman Kupu-kupu Gita Persada.

Lokasi

Kesan awal, tempat ini biasa saja, terkesan kurang pemeliharaan, tetapi lumayanlah untuk wisata bersama keluarga dengan nuansa alam.
Koleksi kupu-kupu yang beragam di tempat yang sangat nyaman untuk berwisata. Kita bisa melihat proses perubahankupu-kupu dari ulat hingga jadi kepompong dan kupu-kupu.
Foto Di Taman Kupu-Kupu Gita Persada Lampung

Taman Kupu-Kupu Gita Persada berada kecamatan Kemiling di kaki gunung Betung tepatnya di desa Suka manis, Jln Way Rahman Kemiling, Bandar Lampung.
Lokasinya pun tepat di pinggir jalan jadi mudah untukdi temukan.

Untuk menuju tempat Wisata Taman Kupu-Kupu Gita Persada Ini ada dua alternatif

  • Perjalanan tempuh dari kota Bandar Lampung sekitar 30 menit. Patokan nya bisa dari arah kebun binatang Taman Bumi Kedaton masih sekitar 20 menitan lagi, anda akan melewati Wira Garden, Air Terjun Batu Putu.
  • JIka dari Kemiling setelah SMA 7 Bandar Lampung ada pereempatan ambil arah kanan dan ikuti jalan utama. Jika sudah melewati
    Penagkaran Rusa Tahura Wan Abdul Rahman maka anda sudah dekat dengan Wisata Taman Kupu-Kupu Gita Persada

Fasilitas

Rumah Pohon
Ada beberapa  Rumah pohon di Taman Kupu-Kupu Gita Persada Ini.Tapi di harapkan untuk berhati-hati saat menaiki Rumah Pohon di tempat ini kaarena terbuat dari bambu lumayan licin apalagi jika untuk anak-anak harus selalu di dampingi tidak seperti Rumah Pohon yang ada di Puncak Mas Lampung yang terbuat dari kayu.
Foto Di Taman Kupu-Kupu Gita Persada Lampung


Tempat Bermain Anak
Taman Kupu-Kupu Gita Persada adalah  Tempat belajar dan bermain,untuk anak-anak, anak-anak senang bermain di taman ini, walaupun fasilitasnya apa adanya, semoga fasilitasnya diperbaiki dan ditambah lagi.

Foto Di Taman Kupu-Kupu Gita Persada Lampung


Fasilitas lainya ada seperti pendopo, wc umum, penangkaran kupu-kupu. Terdapat juga Tea House bagi Anda yang ingin menikmati minuman atau makanan yang disediakan dengan harga menu yang berkisar Rp 5-10ribu. Dan untuk Anda yang ingin mengetahui lebih banyak tentang kupu-kupu bisa masuk ke area penangkaran.
Foto Di Taman Kupu-Kupu Gita Persada Lampung

Taman kupu-kupu Gita Persada ini juga dikenal sebagai Wisata Edukatif. Karena disini Anda bisa mengetahui mengenai metamorfosis kupu-kupu serta dapat melihat telur, ulat, kempong, dan kupu-kupu dari berbagai jenis, bahkan dapat menyentuhnya langsung.






Harga Tiket

Biaya masuk yang cukup Murah yaitu Rp 10.000 perorang, mengunjung dapat menikmati suasana sejuk dari rindangnya berbagai pohon dan tanaman bunga yang indah. Serta takjub melihat berbagai kupu kupu beragam warna berterbangan di sekitar anda.


Dengan Mengunjungi Taman Kupu-Kupu Gita Persada Lampung ini,dapat menjadikan kita lebih banyak mengetaui tentang hewan yang satu ini,selain warna dan coraknya yang beragam dan indah kupu-kupu juga dapat memberikan bermanfaat untuk kehidupan manusia.
Jelajah Lampung Yuk....!!!!!!!!







Previous
Next Post »